Salah satu hal yang perlu kita syukuri yaitu ketika Allah memudahkan kita menuju (menghadiri) majelis ilmu. Bagi seorang mukmin, tidaklah sekali-kali merasa kenyang untuk mendengarkan nasihat dan tidak akan puas dalam menuntut ilmu.
Mendengarkan nasihat itu seperti meminum obat, obat jika dimakan pahit tapi pahitnya itu akan membawa kesehatan.Di dalam Al Qur'an surat An Nahl ayat 78, kita lahir dalam keadaan tidak tahu. Lalu Allah berikan kemampuan pendengaran, indera yang pertama kali berfungsi, maka patutlah kita bersyukur bisa mendengar dengan baik, dan baiknya kita gunakan seluruh nikmat Allah dengan ketaatan padaNya salah satunya yaitu dengan mendengar yang baik baik, dipergunakan untuk menuntut ilmu.
Sumber: Catatan kajianku
Comments